Sabtu, 14 Juli 2012

Ritual Mandi Matahari sang Ratu

Balqis tengkurap saat dijemur
Meski telah berusia hampir 4 bulan, saya masih rajin "menjemur" Balqis dibawah sinar matahari pagi, mengingat manfaatnya sangat besar bagi kesehatan Balqis. Kebetulan sinar matahari pagi bisa masuk dengan sempurna ke kamar kami, jadi "ritual" tersebut bisa dilakukan Balqis sambil tiduran dan tanpa pakaian seperti yang disarankan oleh dokter. 
Tingkah Balqis saat dijemur

Sekitar 15 menit Balqis dijemur, tak lupa saya membolak-balikkan tubuhnya, apalagi sekarang Balqis telah mampu tengkurap sendiri dan bertahan dalam posisi tengkurap dalam waktu yang cukup lama, sehingga sinar matahari pagi mampu mengenai tubuh Balqis secara menyeluruh.

Balqis terlentang agar
tubuh bagian depannya
terkena sinar
Karena Balqis terbiasa dijemur tanpa pakaian, tentu saya tak ingin dia masuk angin, maka saya menutup rapat semua jendela di kamar agar suhu di dalam kamar tetap hangat bagi Balqis, yang penting sinar mataharinya masuk dan mampu mengenai tubuh balqis, toh menjemur anak tidak harus di tempat terbuka.

Selama menjemur Balqis, saya dan suami tidak pernah meninggalkannya sendirian, kami selalu menemaninya sembari mengajaknya berbicara, bercanda dan memijit-mijit lembut tubuh Balqis. Selain itu juga saya selalu memutarkan lagu-lagu anak dan musik klasik buat Balqis, biasanya saya memutar lagu yang berjudul Twinkle-Twinkle Little Star, ABCD, Do Re Mi, Black and White. Balqis pun tertawa riang bila mendengar lagu-lagu tersebut, seolah mengerti akan maksud dari lagu tersebut.
Abi menemani Balqis saat dijemur

ketika Baqis "melahirkan"

Saya pilih kata "melahirkan" untuk menyebut BAB pada Balqis, karena setiap Balqis BAB selalu mengeran yang teramat sangat seperti ibu yang sedang berusaha melahirkan anaknya. Awalnya saya pikir Balqis sedang sembelit atau istilah medisnya konstipasi, tapi ternyata fesesnya normal-normal saja.


Karena ekspresi Balqis saat mengeran itu teramat lucu bagi saya, kemudian saya merekam momen tersebut dalam bentuk video. Tapi tenang saja, di video tersebut tidak akan ditemukan feses Balqis, hanya mimik mukanya saja yang saya shoot.

Minggu, 08 Juli 2012

Horeeee Balqis bisa tengkurap sendiri!!!

Belum genap 4 bulan, Balqis sudah bisa tengkurap sendiri tanpa bantuan siapapun. Padahal menurut artikel yang saya baca umumnya bayi bisa tengkurap sendiri pada usia 4 bulan. Berarti Balqis tergolong cepat perkembangannya.
Saya tak lupa merekam momen saat Balqis sedang berusaha tengkurap, lengkap dengan rintihan manjanya yang seolah minta pertolongan. Berkali-kali Balqis gagal tengkurap, tapi rupanya dia bukan bayi yang mudah menyerah. Walau sempat menangis karena gagal, Balqis terus berusaha menyempurnakan posisi tengkurapnya.


Hingga akhirnya dia mampu tengkurap dengan stabil, saya langsung memberinya pujian dan Balqis pun tersenyum riang ^_^

Rabu, 04 Juli 2012

Lady Balqis, The Fashionista Queen


Saya senang sekali mendandani Balqis, saya ingin Balqis selalu terlihat cantik dan bersih ^_^

Beruntung Balqis tergolong bayi yang sering keluar rumah, sehingga setiap hari bisa berganti-ganti pakaian dan aksesoris. Kebetulan saya dan suami sama-sama kerja, jadi Balqis saya titipkan di rumah mamah setiap pagi, dan setiap itu pula mamah selalu terheran-heran melihat penampilan Balqis yang centil.

Saya selalu tak lupa untuk memotret Balqis sebelum berangkat kerja, foto-foto centil Balqis bisa dilihat disini dan disini.

Balqis tanpa bando bagai sayur tanpa garam ^^v


Balqislah sang ratu Meni Pedi

Suka manicure?
Berapa kali dalam sebulan anda manicure?
Tanya Balqis, bisa tiga kali dalam seminggu dia manicure..
Betapa tidak? kuku-kuku tangannya cepat sekali panjang, baru hari ini dipotong, besok lusa sudah panjang lagi..

Balqis sedang digunting kukunya
oleh kakak saya

Saya khawatir kukunya yang panjang akan menggores wajahnya saat dia bergerak-gerak, maklum Balqis termasuk bayi yang sering menyentuh-nyentuh wajahnya saat hendak tidur. "ritual" manicure Balqis tidak dilakukan oleh saya karena saya sadar saya tergolong orang yang ceroboh, saya takut saat menggunting kukunya akan mengenai kulit di jarinya dan Balqis akan terluka :(

Sehingga saya meminta bantuan suami saya untuk menggunting kuku Balqis, saya bersyukur punya suami yang telaten dan cekatan, beliau sangat berhati-hati dalam menggunting kuku Balqis bahkan beliau selalu membaca Shalawat ^_^ sedikit lebay ya agaknya.
Selain suami saya, kakak perempuan saya juga sering membantu saya menggunting kuku Balqis bahkan dialah yang justru sering memperhatikan kuku Balqis dan langsung mengguntingnya tanpa diminta.

Musim kemarau yang dingin

Menjelang bulan Juni curah hujan mulai berkurang sehingga cuaca sudah tidak lagi panas, malah cenderung dingin karena angin bertiup lumayan kencang setiap hari. Bukan masalah besar saya pikir, karena Balqis tidak bermusuhan dengan dingin. Maklum, lemak tubuhnya banyak jadi dia gampang gerah dan berkeringat, ditambah lagi gerakannya sangat aktif. Saya pernah menulis di postingan bulan Mei tentang "pergulatan" Balqis melawan cuaca panas, ya musuh bebuyutan Balqis memang gerah.

Dan dinginnya musim kemarau tidak diragukan lagi kehebatannya, saya saja tidur dengan menggunakan piyama panjang ditambah selimut. Apalagi bayi seperti Balqis?

Kekhawatiran saya hanyalah hipotermia. Saya pernah punya pengalaman saat Balqis baru saja pulang dari Rumah Sakit setelah dilahirkan, saat itu usianya baru tiga hari. Sepanjang malam dia tidak bisa tidur, saya pikir itu normal, karena biasanya bayi baru lahir suka rewel di waktu malam. Tapi gelagat Balqis lain, dia seperti sering terkaget-kaget tanpa sebab, padahal disekitarnya sunyi. Saat itu Balqis hanya memakai atasan tanpa lengan dan celana dalam, TANPA SELIMUT. Saya baru sadar bahwa saat itu ternyata Balqis kedinginan, sampai sekarang saya merasa sangat bersalah, untung saja hal itu tidak berdampak apa-apa terhadap Balqis.


Jadi hampir setiap malam di musim kemarau ini saya memakaikan Balqis piyama panjang lengkap dengan kaos kaki dan selimut agar Balqis selalu hangat sepanjang malam. Hasilnya?
Balqis selalu ceria setiap bangun di pagi hari ^_^
Balqis tidur lelap dengan piyama dan selimut

Omelan Balqis

Di usianya yang belum genap sebulan Balqis sudah mulai mengoceh, berawal dari bunyi-bunyian aaaaa kemudian berubah menjadi hey hey hey seperti sedang memanggil seseorang, saya jadi tidak sabar mendengar dia mengatakan Umma. Tapi suami saya punya keinginan yang berbeda, dia malah ingin mendengar Balqis berbicara untuk minta dibelikan sesuatu... Aneh!


Video di atas adalah rekaman Balqis yang sedang "mengobrol" dengan Pak Ponya, dari mimik mukanya Balqis seolah mengerti apa yang diutarakan oleh lawan bicaranya dan Balqis juga terlihat "sok tua" dengan omelannya yang seperti menjelaskan sesuatu ^_^

Minggu, 01 Juli 2012

Godain si @poconggg

Tanggal 1 Juli katanya ultah bukunya si poconggg yang berjudul POCONGGG JUGA POCONG (PJP), hal ini saya ketahui karena membaca salah satu follower beliau memberi ucapan disertai hashtag #HBDPJP. Dan kebetulan saya fans beliau, punya bukunya juga, suka ngebaca bukunya juga, jadi iseng2 saya ambil gambar Balqis yang sedang tidur memeluk buku PJP dan menguploadnya di twitter dengan me-mention beliau tentu saja.

Berharap dibalas?
PASTI! ^_^